Cibinong, (BS) – Mendukung suksesnya penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada Kabupaten Bogor tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor bersama Dinas Komunikasi Dan Informatika (Diskominfo) siap berkolaborasi. Anggota KPU Kabupaten Bogor yang juga Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Asep Saepul Hidayat mengatakan Diskominfo adalah mitra strategis KPU dalam mensukseskan Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024 mendatang.
Hal tersebut dikatakannya saat beraudiensi dengan Plt. Kepala Diskominfo Kabupaten Bogor, Nia Indrawathi dan jajarannya, di Ruang Rapat Kantor Diskominfo, Cibinong, Selasa (22/2).
Lebih lanjut Anggota KPU Kabupaten Bogor yang juga Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Asep Saepul Hidayat menjelaskan bahwa Kabupaten Bogor adalah kabupaten yang memiliki Daftar Pemilih Tetap (DPT) terbesar, bukan hanya di tingkat provinsi namun di Indonesia, yakni sebanyak 3,4 juta. Sampai saat ini data tersebut terus dilakukan pemutakhiran, yang jelas KPU Kabupaten Bogor menjadi salah satu KPU dengan beban yang luar biasa.
“Dengan kekuatan SDM yang terbatas, yakni hanya 13 orang ditambah 5 orang komisioner, harus menangani jumlah manusia yang besar, ini yang membuat kami harus berkomunikasi dan berkolaborasi dengan para stakeholder, salah satunya adalah Diskominfo sebagai dinas yang sangat strategis,” ujar Asep.
Ia menambahkan, kalau hanya mengandalkan anggota yang sedikit akan rumit, sementara bebannya sangat besar. Tahun 2024, kita harus melaksanakan lima model dalam satu waktu, yakni Pemilu Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD, selanjutnya Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Bogor.
“Tahun 2024 ini merupakan perhelatan hajat yang luar biasa, mumpung masih ada waktu dua tahun, kita terus melakukan perbaikan-perbaikan. Hal-hal apa saja yang bisa dikuatkan bersama dengan stakeholder. Terutama kita minta dukungan infrastruktur teknologi informasi, dan sosialisasi dan publikasi tahapan Pemilu dan Pilkada di Kabupaten Bogor melalui Diskominfo,” ungkap Asep.
Asep berharap, dengan kerja sama semua pihak akan memuluskan rencana-rencana yang kami siapkan agar Kabupaten Bogor bisa melaksanakan hajat demokrasi yang berjalan sukses tanpa ekses, dan menjadi penyelenggara yang lebih baik.
Plt.Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor, Nia Indrawathi menuturkan, dengan segala sumber daya yang ada Diskominfo siap mendukung dan berkolaborasi bersama KPU Kabupaten Bogor untuk mensukseskan Pemilu dan Pilkada 2024.
“Untuk dukungan jaringan teknologi informasi, Insyaallah kita bisa berikan sesuai dengan kemampuan sumber daya yang kita miliki. Soal sosialisasi, pasti akan kami bantu, kita punya berbagai kanal dan saluran informasi yang bisa dimanfaatkan untuk penyebarluasan informasi kepada masyarakat,” terang Nia.
Nia menyebutkan, pada intinya Diskominfo siap mendukung kegiatan KPU, karena Pemilu dan Pilkada 2024 adalah hajat kita bersama. Mudah-mudahan seluruh kegiatan tahapan bisa berjalan lancar, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga selesai pemilihan. (HMS)