BOGOR, (BS) – Akhir pekan libur lebaran, lalu – lintas di jalur Puncak, Ciawi, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (07/05/2022) siang, terpantau masih lancar dan cenderung sepi.
Kondisi berbeda terjadi sehari Sebelumnya, yakni pada Jum’at (06/05/2022) sore, ruas jalan di jalur tersebut mengalami kemacetan total di dua arah, mulai dari simpang seuseupan, lampu merah Gadog hingga jalur puncak. Dimana untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas, polisi mengambil langkah diskresi rekayasa lalu lintas seperti sistem satu arah.
“Selama kepolisian melakukan diskresi Cinagara lalu lintas secara buka tutup jalur kami berharap masyarakat bisa menyesuaikan agenda perjalanannya,” kata Kapolda Jawa Barat Inspektur Jendral Suntana di pos TMC Gadog kepada awak media, Kamis (05/05/2022) saat memantau langsung situasi arus mudik dan balik di kawasan Puncak Bogor.
Dia mengimbau kepada para pengendara saat sedang diberlakukan satu arah dari Jakarta menuju Puncak, maka pengendara dari arah Cianjur menuju Jakarta diarahkan untuk mengambil jalur alternatif yang sudah disediakan maupun menunda perjalanannya.
Begitu pula sebaliknya, jika satu arah diberlakukan dari Puncak ke Jakarta, maka masyarakat yang hendak ke kawasan wisata itu bisa melalui jalur alternatif maupun menunggu hingga kondisi lalu lintas kembali normal.
Kapolda juga mengatakan, dalam pantauannya hari itu, jalur Puncak terpantau lancar dan terkendali. Terlebih dengan kesigapan dari Kapolres Bogor Komisaris Besar Iman Imanuddin yang terus melakukan update lewat media sosial, televisi, dan media online.
“Terima kasih kepada semua pihak yang terus memberikan update informasi lalu lintas,” pungkasnya.
Hingga berita ini diturunkan, para petugas masih bersiaga di pospam, pos pelayanan serta pos terpadu di titik – titik yang telah disediakan untuk melayani masyarakat. (RDN).