CIBINONG BOGOR,(BS) – Lomba cabang olahraga catur dalam rangka menyambut serta memeriahkan HUT PGRI Ke 79 tingkat PGRI cabang Cibinong yang diselenggarakan dan bertempat di SDIT Al Ishlah komplek Dit Bekang RT 01 /RW 05. Sabtu 14 September 2024.
Diikuti sebanyak 26 peserta perwakilan dari setiap ranting dan ranting khusus, 14 peserta putra dan 9 peserta putri.
Dibuka dengan sambutan koordinator lomba cabang catur Mamat Rahmat dan dilanjutkan sambutan Acep Irawan selaku ketua pelaksana kegiatan sekaligus dimulai lomba cabang olahraga catur. Dalam sambutannya Acep Irawan mengatakan, kegiatan ini dari kita untuk kita, pelaksanaan lomba ini dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT PGRI Ke 79.
” Kegiatan lomba cabang olahraga catur ini adalah rangkaian dalam rangka menyambut serta memeriahkan HUT PGRI Ke 79, lomba ini terlaksana dari kita untuk kita, Alhamdulillah kegiatan hari ini dapat terlaksana. Untuk itu saya sampaikan terima kasih kepada seluruh peserta yang hadir, dan saya sampaikan juga terima kasih kepada seluruh panitia yang sudah bekerja sama serta sungguh – sungguh sehingga kegiatan lomba catur ini dapat terlaksana,” ucapnya.
Acep juga menambahkan,” lomba ini juga selain untuk melihat potensi yang ada di Kecamatan Cibinong, selain itu yang tak kalah penting adalah memperkuat serta mempererat tali silaturahmi antar sesama kita anggota PGRI. Dengan ini saya nyatakan lomba catur PGRI Cabang Cibinong di mulai dan ucapkan selamat bertanding,” pungkasnya.
Ditambahkan juga oleh ketua panitia HUT PGRI Yudi Adrian Permana,” Lomba ini adalah kegiatan kita bersama dan saya harap tidak ada lagi yang mengatakan bahwa tata tertib pertandingan tidak tahu, karena sudah di bahas serta dihadiri perwakilan masing-masing pada saat Technical meeting. Dan saya harap seluruh peserta tidak ada yang meninggalkan arena sebelum menyelesaikan permainan sebanyak 5 babak,” tegas Yudi Adrian Permana. (R)