Breaking News

Siswa SMK Nuansa Adu Debat. Wah, Seru Nih!

Bogor, (BS) – Paska berakhirnya masa jabatan ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) masa jabatan 2023 – 2024, Komisi Pemilihan OSIS (KPS) di SMK Nuansa, Desa Cigombong, Kecamatan Cigombong, Bogor, Jawa Barat, menggelar rangkaian pemilihan ketua OSIS masa jabatan 2024 – 2025.

Tahapan pada pemilihan calon ketua OSIS yang digelar pada hari ini, Jum’at (18/10) di area gedung SMK Nuansa, yakni “Debat Pasangan Calon” yang diikuti oleh dua orang kandidat pasangan calon, yakni Paslon nomor 1, Nikita Putri – Muhamad Aska Mauludi dan Paslon nomor 2, Hilwa Anggraeni – Denada Mutiara Putri.

Dalam forum itu, masing-masing paslon menyampaikan rancangan program kerja unggulan mereka. Selain itu, dihadapan ratusan siswa-i yang hadir, kedua Paslon dicecar berbagai pertanyaan yang dilontarkan para perwakilan siswa.

Ketua KPS SMK Nuansa Melly Agustin menjelaskan, bahwa moment Debat Paslon” itu sebagai media untuk mengukur kualitas kedua calon, agar para pemilih dapat menentukan pilihannya.

“Debat Paslon ini bertujuan untuk mengukur seberapa jauh kemampuan kedua pasangan calon. sebagai tolak ukur kepemimpinan mereka, agar para pemilih dapat menilai dan menentukan pilihannya. Pelaksanaan pemilihan akan kami gelar pada hari Selasa tanggal 22 Oktober mendatang “, jelas siswi kelas 11 – 4 di SMK Nuansa itu.

Sementara itu Beny Setiawan SH, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMK Nuansa mengatakan bahwa pemilihan ketua OSIS itu rutin dilaksanakan setiap tahun.

“Rutin kami laksanakan setiap tahun. Dalam hal ini kami hanya membimbing saja. Untuk teknis pelaksanaanya kami serahkan kepada para siswa, sebagai pembelajaran agar mereka (para siswa-red) dapat memahami proses demokrasi itu seperti apa”, tandasnya. (Raden)

Exit mobile version