Breaking News

Kadis Budpar Yudi Santosa Daftarkan Tamson Jadi Desa Kreatif

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bogor Yudi Santosa saat mengunjungi Taman Uson atau dikenal dengan Tamson yang beralamat di Kp Leles Desa Jagabita Kecamatan Parungpanjang, Rabu, (31/07/24).

PARUNGPANJANG, (BS) – Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bogor Yudi Santosa mengunjungi Taman Uson atau dikenal dengan Tamson yang beralamat di Kp Leles Desa Jagabita Kecamatan Parungpanjang, Rabu, (31/07/24).

Tamson merupakan salah satu tempat wisata yang masuk dalam kategori desa kreatif dengan brand kopi taheur di Parungpanjang.

Hadir menemani Yudi Santosa beberapa staff Disbudpar, Camat Parungpanjang Chairuka Judhyanto, Kapolsek Parungpanjang Kompol Suharto, Danramil Parungpanjang dan kepala desa dari 4 desa seperti Cibunar H Sarjono dan Jagabita Acep Humedi.

Dalam sambutannya Yudi Santosa mengatakan akan mendaftarkan tamson sebagai salah satu desa kreatif dari 24 desa yang sudah terdata yang nantinya akan dapat dukungan dan pantauan dari pemerintah daerah.

“Titik awalnya adalah desa kreatif, kalo sudah menjadi desa kreatif akan bisa jadi desa wisata yang penting fokus pemberdayaan masyarakat melaksanakan ekonomi kreatif,”ujarnya.

Menurut Yudi nantinya akan ada pembinaan seperti pelatihan-pelatihan yang bisa diikut sertakan untuk para pegiat desa kreatif.

“Para pelaku desa kreatif nantinya akan ditetapkan, dilaunching dan lalu akan di ajak dalam kegiatan yg dilaksanakan Disbudpar. Nantinya akan ada pelatihan design produk, higienis dan HKI, akan dilatih tapi harus sudah ada potensi keahlian itu bs kami ikut sertakan dalam pelatihan pelatihan dan nanti kami berikan sertifikasi kompetensi,”jelasnya.

Ditempat yang sama kepala desa Jagabita Acep Humedi mengatakan akan mendukung penuh adanya gagasan desa kreatif yang ada di wilayahnya.

“Kami dukung penuh kami sudah keluarkan anggaran dana desa untuk pembelian mesin pencacah untuk sampah daun agar bisa dijadikan pupuk,”pungkasnya. (**)